Jadwal Balap Formula 1 2016 GP China Minggu 17 April (Live)

Formula 1 2016 GP China

Otosip.com - Balap Formula 1 2016 kembali hadir menemani akhir pekan para GP F1 mania. Jadwal GP F1 2016 di China akan digelar hari Minggu, 17 April jam 14.00 WIB yang akan ditayangkan secara live di Global TV dan iNews TV.

Tiga seri balap telah dilalui para pebalap GP F1 dengan menunjukkan hasil yang sangat jelas. Nico Rosberg masih mendominasi klasemen sementara berkat kemenangan beruntun Nico di 3 seri sebelumnya.

Setelah duel seru di GP Bahrain, kali ini terbuka lagi kesempatan memperbaiki performa di negeri tirai bambu "Formula 1 Pirelli Grand Prix China".Duo driver mercedes F1 masih menjadi favorit terlepas dari buruknya prestasi tim ferrari musim ini.

Hasil pahit yang dialami Kimi Raikkonen & Sebastian Vettel selama dua seri sebelumnya di Australia dan Bahrain akan menjadi pelajaran supanya menjadi lebih baik di GP China nanti,akan tetapi itu tak mudah, banyak rival yang tampil cemerlang dan terlihat stabil.

Berbeda dengan Rio Haryanto. Dalam awal seri dirinya menunjukkan peningkatan dari GP Australia ke GP Bahrain, Haryanto mampu menuntaskan race meski harus puas diposisi paling belakang.

Jadwal F1 Grand Prix China 2016


Jumat, 15 April 2016
FP1: 09:00 – 10:30 WIB
FP2: 13:00 – 14:30 WIB

Sabtu, 16 April 2016
FP3: 11:00 – 12:00 WIB
Kualifikasi: 14:00 – 15:00 WIB

Minggu, 17 April 2016 Live Global TV & iNews TV
Race: 13:00 WIB

Akankah Nico Rosberg akan mengulangi tren positif? dan apakah juara bertahan Lewis Hamilton dapat berbuat banyak di Formula 1 Pirelli Grand Prix China? ohya satu lagi, mampukah Rio Haryanto raih keberuntungan di GP China? Tentu kita dapat simak sebentar lagi.

Nantikan persaingan Duo pembalap Mercedes Lewis Hamilton vs Nico Rosberg akhir pekan ini yang dapat ditonton langsung di Global TV dan iNews TV.


Baca Selengkapnya http://www.otosip.com/4208/jadwal-balap-formula-1-2016-gp-china-minggu-17-april-live/
#BalapFormula12016, #BalapGPF1, #BalapMobil, #F1GranPrix, #GlobalTV, #GPChina, #GPF12016, #INewsTV, #JadwalBalap, #JadwalF12016

0 Response to "Jadwal Balap Formula 1 2016 GP China Minggu 17 April (Live)"

Post a Comment